Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 6 Nov 2017 01:23 WIB ·

Calon PPK yang Bayar Uang ke Oknum Dipastikan Tak Akan Lolos


Calon PPK yang Bayar Uang ke Oknum Dipastikan Tak Akan Lolos Perbesar

Fauzan Ja’far Ketua KPUD Bangkalan

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Proses rekrutmen calon PPK di Kabupaten Bangkalan dicederai oleh kelakuan oknum yang tak bertanggungjawab. Dikabarkan ada oknum yang mengaku bisa meloloskan calon PPK dengan membayar sejumlah uang.

Tentu saja hal itu dibantah oleh Ketua KPUD Bangkalan Fauzan Ja’far pihaknya tidak pernah tahu menahu tentang kabar tersebut. Namun meskipun demikian ia juga mendengar jika ada oknum yang memanfaatkan proses rekrutmen PPK.

“Jika memang benar ada yang dimintai sejumlah uang itu sama sekali tidak ada hubungannya dengan KPUD Bangkalan,” ujarnya, (6/11/2017).

Ia menegaskan, pihaknya tidak pernah memerintahkan kepada siapapun untuk meminta uang kepada calon PPK. Berdasarkan info yang didengarnya, beberapa calon PPK diminta sejumlah uang dengan jaminan akan lolos rekrutmen.

“Itu tidak benar, ada oknum atau pihak-pihak yang memanfaatkan proses rekrutmen PPK ini,” imbuhnya.

Fauzan meminta bagi peserta yang merasa dimintai sejumlah uang oleh oknum tak bertanggungjawab tersebut langsung melapor saja kepada pihak yang berwajib atau langusng ke KPUD Bangkalan.

“Nah bagi peserta yang terpengaruh pasti akan kita coret, karena yang bersangkutan pasti tidak punya integritas,” pungkasnya. (Lim)

 

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Perbaikan Jalan Rusak Masih Terhambat Aset PT. KAI, Pj Bupati Bangkalan Lakukan Ini

23 April 2024 - 15:14 WIB

Memperingati Hari Bumi, PJ Bupati Bangkalan Ajak Masyarakat Buang Sampah Pada Tempatnya 

22 April 2024 - 15:22 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA