Bupati Bangkalan Lantik Pengurus PKK 2018-2023

Bupati Bangkalan saat menyampaikan sambutan di acara pelantikan pengurus PKK

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Bupati Bangkalan R Abdul Latif Amin Imron melantik pengurus Tim Penggerak Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Bangkalan masa bhakti 2018-2022 di Pendopo Agung, Rabu (17/10/2018).

Ketua TP-PKK Kabupaten Bangkalan yang baru adalah Ny. Zainab Zuraidah Abdul Latif, istri Bupati Bangkalan.

“Harus diakui bahwa peran serta PKK sebagai pendamping pemerintah daerah dalam mendorong gerak laju pembangunan sangat penting. Hal ini dibuktikan dengan kehadirannya melalui program dan kegiatan yang nyata serta lebih terstruktur mulai dari tingkat kabupaten, kecamatan, kelurahan dan desa,” ucap Ra Latif.

Menurut Ra Latif, penggerak PKK memiliki peran yang  sangat  penting dalam rangka pemberdayaan kesejahteraan dan ekonomi keluarga. Selain itu, PKK adalah gerakan yang muncul dan tumbuh dari bawah yang dimotori ibu-ibu sebagai penggeraknya.

“Tujuan utama gerakan PKK adalah mewujudkan keluarga sejahtera, yaitu keluarga yang mampu menciptakan keselarasan, keserasian, dan keseimbangan antara kemajuan lahir dan batin. Mengingat keluarga adalah unit terkecil dalam masyarakat yang mempunyai arti besar dalam proses pembangunan,” paparnya.

Sehingga kata Ra Latif, apabila semua keluarga sudah dapat mewujudkan tata kehidupan yang sejahtera dan harmonis, tentu secara umum akan berimplikasi pada terwujudnya kehidupan masyarakat Kabupaten Bangkalan yang harmonis dan sejahtera.

Oleh sebab itu dia berharap tim penggerak PKK dapat mengaplikasikan tugas tugas pokoknya agar kemudian keberadaan tim penggerak PKK dapat menjadi pilar bagi pembangunan .

“Yakni melalui program pengembangan berkoperasi, Pendidikan kesejahteraan keluarga, program keluarga berencana dan sebagainya,” jelas dia.

Visi dari gerakan PKK lanjut Ra Latif, adalah terwujudnya keluarga sejahtera menuju masyarakat yang  madani, yaitu masyarakat yang maju, mandiri, demokratif, partisipatif, dan sadar hukum.

“Dengan visi tersebut, maka setiap keluarga disadarkan akan perannya untuk ikut mewujudkan masyarakat yang madani melalui gerakan PKK dan pemberdayaan masyarakat , tetapi pemberdayaan masyarakat itu terlebih dahulu harus dimulai dari pemberdayaan keluarga,” terang Ra Latif.

Beriringan dengan pernyataan dan harapan Bupati Bangkalan, Ketua PKK Bangkalan Ny. Zainab Zuraidah Abdul Latif berharap semua pengurus betul-betul berkomitmen dalam pengurusan PKK dan bisa menjadi teladan untuk tingkat kecamatan dan desa.

Selain itu pihaknya juga akan melakukan manuver inovatif dalam bekerja dengan cara memberdayakan para kader, baik itu kader siaga, kader kesehatan dan kader-kader lainnya.

“PKK sebagai wadah yang mampu menjembatani antara kepentingan keluarga dan pemerintah, serta berperan aktif sebagai subjek pembangunan sebagaimana program PKK, dengan sasaran untuk meningkatkan kesejahteraan bagi pribadi dan keluarga, maupun untuk kepentingan pengabdian kepada Bangsa dan Negara,” kata Ny Zainab. (Atep/Lim)

Leave a Comment