BPWS Tambah Investasi ke PDAM Sumber Pocong Sebesar 20 Miliar, Untuk Apa?

Gambar ilustrasi BPWS dan jembatan Suramadu

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Badan pengembangan Wilayah Surabaya Madura (BPWS) di tahun anggaran 2018 kembali menganggarkan Rp 20 miliar untuk investasi kepada PDAM Sumber Pocong Bangkalan. Hal itu untuk menambah kapasitas debit air water treatmen dari PDAM Sumber Pocong Burneh. Padahal berdasarkan pantuan Lingkarjatim.com pada tahun 2017, BPWS sudah menginvestasikan Rp.35 miliyar untuk air water tersbut.

Adanya investasi tersebut diakui oleh Direktur PDAM Sumber Pocong Bangkalan Andang Pradana bahwa investasi Rp 20 Milyar yang dilakukan oleh BPWS itu untuk menambah kapasitas debit air dari 50 liter/detik menjadi 100 liter/detik.

“Saat ini water treatmen milik BPWS sudah beroperasi dan hasilnya sangat memuaskan. Airnya sudah dicoba dan hasilnya bagus. Yang awalnya dari kekeruhan 90 MPU sekarang sudah turun menjadi 0 MPU,” ujarnya, Jumat (26/1/2018).

Menurut dia, tambahan investasi yang dilakukan oleh BPWS ditahun 2018 ini akan dibangun tandon dan alat transmisi filerasi. Saat ini kata dia, untuk paraset sudah terpasang 100 liiter/detik, sedangkan untuk peralatan lainnya masih belum terpasang.

Akan tetapi lanjut dia, investasi yang dilakukan oleh BPWS bukan investasi kepada PDAM Sumber Pocong, melainkan investasi ke Pemkab Bangkalan. Namun PDAM dimungkinkan untuk mengelola investasi tersebut.

“Istilahnya serah terima kelola, BPWS masuk di dalamnya, biaya operasionalnya dari BPWS , contohnya untuk pembayaran uang listrik langsung BPWS yang bayar sendiri,” pungkasnya. (Atep/Lim)

Leave a Comment