Awal Musim Panen Padi, Masyarakat Bangkalan Dikenalkan dengan Benih MSP 7

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Masyarakat Bangkalan khususnya yang bekerja sebagai petani kini tak perlu risau lagi karena takut tak bisa panen dalam waktu singkat. Pasalnya kini telah hadir jenis padi yang akan membuat panen lebih cepat. Jenis padi itu adalah MSP (Mari Sejahterakan Petani) 7.

Beras jenis MSP 7 pertama kali diperkenalkan di Kabupaten Bangkalan pada acara Persiapan Panen Padi Lokal MSP 7 di Desa Langkap, Burneh, Bangkalan, Rabu (14/2/2018). Hadir dalam acara tersebut kelompok tani yang ada di Kabupaten Bangkalan.

Moh Dahri salah satu perwakilan kelompok tani mengatakan benih padi jenis MSP 7 ini sangat cocok bagi para petani yang ada di Bangkalan. Sebab menurutnya, umur tanamnya sangat cepat sekali hanya butuh waktu 85-90 hari.

“Selain itu benih ini bisa di tanam terus-menerus karena ini benih lokal, dan cara tanamnya sebenarnya sama seperti sistem tanam SRI satu lubang satu benih/satu bibit,” ujarnya.

Dikatakan Dahri, MSP 7 juga bisa meringankan ongkos panen karena jumlah produksinya tidak kalah dengan hasil produksi benih Hibrida.

“Oleh karena itu para pemuda tani yang ada di Kabupaten Bangkalan harus menggunakan benih padi MSP 7 ini,” tuturnya. (lim)

Leave a Comment