Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 16 May 2018 05:13 WIB ·

Antisipasi Terorisme, Polres Bangkalan Gelar Deklarasi Lawan Terorisme Bersama Elemen Masyarakat


Deklarasi perangi terorisme di Mapolres Bangkalan Perbesar

Deklarasi perangi terorisme di Mapolres Bangkalan

Deklarasi perangi terorisme di Mapolres Bangkalan

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Polres Bangkalan menggelar deklarasi pernyataan sikap melawan aksi terorisme bersama Forkopimda, tokoh lintas Agama, tokoh masyarakat, dan juga dengan para LSM di aula Mapolres Bangkalan, Rabu (16/5/2018).

Deklarasi tersebut untuk mewujudkan situasi aman dan kondusif di Kabupaten Bangkalan. Dalam deklarasi itu masing-masing perwakilan dari tokoh agama dan tokoh masyarakat juga LSM membacakan pernyataan sikapnya dan disaksikan langsung PJ Bupati Bangkalan.

“Hal ini merupakan langkah nyata dan antispatif kami, seluruh elemen masyarakat mulai dari Pemerintah Daerah, Polri, TNI, Tokoh lintas Agama, dan LSM bersama-sama menyatakan perang melawan terorisme,” kata Kapolres Bangkalan AKBP Bobby Pa’ludin Tambunan.

Sebab, menurut Bobby, untuk pemberantasan terorisme tidak bisa diserahkan pada aparat keamanan saja. Melainkan juga butuh kerja sama dan dukungan dari seluruh anak bangsa untuk bersama-sama memerangi aksi terorisme.

“Mudah-mudahan langkah nyata ini dapat memberikan kenyamanan, ketenangan bagi masyarakat Bangkalan untuk tetap tenang, tidak panik. Artinya tetap melakukan aktifitas atau kegiatan secara normal, namun tetap dengan kesiap siagaan maupun kewaspadan,” ujarnya.

Bobby berharap setelah deklarasi ini para tokoh agama dapat memberikan pencerahan kepada masyarakat agar tetap Bangkalan tetap kondusif.

Sementara itu, PJ Bupati Bangkalan I Gusti Ngurah Setiabudi Ranuh menyampaikan terima kasih kepada Polres Bangkalan dan juga aparat keamanan yang tetap menjaga keamanan dan kenyamanan Kabupaten Bangkalan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Polres Bangkalan dan juga aparat keamanan serta elemen masyarakat karena tetap bersama-sama menjaga keamanan Bangkalan,” ucapnya dalam sambutannya. (Atep/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL