Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 8 Mar 2020 16:51 WIB ·

Wajib Pajak Diingatkan Segera Laporkan SPT Tahunan


Wajib Pajak Diingatkan Segera Laporkan SPT Tahunan Perbesar

DJP II saat acara spectaxculer di halaman Gor Sidoarjo

SIDOARJO, Lingkarjatim.com – Kantor Wilayah Direktorat Jendral Pajak (DJP) Jawa Timur II menggelar Spectaxcular 2020 di parkir halaman parkir Gor Delta Sidoarjo, Minggu (08/03/2020). Tujuannya, guna mengigatkan para wajib pajak memenuhi kewajibanya.

“Memang acara spectaxcular ini rutin, targetnya kami ingin mengingatkan kembali agar para WP memenuhi kewajiban perpajakannya. Yakni melaporkan SPT tahun dan membayar kewajiban pajaknya,” kata Lusiani Kepala Kanwil DJP Jatim II.

Dijelaskan Lusiani, acara Spectaxcular sengaja digelar Maret 2020. Hal ini lantaran laporan SPT bagi WP Pribadi terakhir targetnya 31 Maret 2020. Sedangkan untuk WP Perusahaan (PT) tearkhir targetnya 30 April 2020.

“Karena itu di acara ini kami menyediakan layanan pajak corner. Ini semata-mata agar wajib pajak mengingat kewajibannya karena terkadang ada yang belum laporan SPT karena lupa atau tidak tahu bagi WP baru,” imbuhnya.

Soal target laporan SPT, kata Lusiani pihaknya menargetkan maksimal atau sekitar 100 persen. Hal ini lantaran di Tahun 2019 lalu, target itu terpenuhi sekitar 95 persen. Sisanya belum melaporkan SPT tahunannnya.

“Kami berharap kepatuhan WP 100 persen. Itu karena layanan laporan SPT sekarang dimudahkan dan tak ada yang dipersulit di masing-masing Kantor Pelayanan Pajak (KPP) dan KPP Pratama. Semua agar penerimaan pajak naik dari tahun ke tahun,” tegasnya.

Menurut Lusiani, WP selayaknya melaporkan lebih awal laporan SPT. Hal itu agar segera diketahui nilai kewajiban pajaknya yang digunakan untuk pembangunan di seluruh pelosok Indonesia. Karena SPT bagian laporan WP membayar pajaknya setiap ada kenaikan kemampuan ekonomi.

“Di lapangan ada WP gajian bulanan, tapi ada juga WP yang tidak dapat gaji bulanan tapi punya usaha. WP ini tak bergaji tapi ada kenaikan pendapatannya,” tukasnya. (Imam Hambali)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL