Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 12 Sep 2024 07:29 WIB ·

Tidak Hanya Menghabiskan Setengah Miliar Lebih untuk Seragam Linmas, Pol PP Bangkalan Juga Sewa Mobil Dinas Seharga Rp.230 Juta


Tidak Hanya Menghabiskan Setengah Miliar Lebih untuk Seragam Linmas, Pol PP Bangkalan Juga Sewa Mobil Dinas Seharga Rp.230 Juta Perbesar

Bangkalan, LingkarJatim.com,- Tidak hanya menghabiskan setengah miliar lebih anggaran untuk pengadaan seragam Linmas, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bangkalan juga menghabiskan anggaran sebesar 230 juta untuk sewa mobil dinas.

Anggaran ratusan juta yang bersumber dari APBD kabupaten Bangkalan tersebut dihabiskan untuk dua item jenis sewa, pertama biaya sewa mobil dinas dengan jangka waktu satu tahun dengan harga sewa setahun sejumlah Rp 120.000.000.

Sedangkan item satunya lagi digunakan untuk biaya sewa kendaraan penumpang dengan jangka waktu harian sebanyak dua kali, dengan masing-masing harga satu kali sewa sebesar Rp. 94.000.000 dan Rp. 16.000.000 sehingga total sewa selama dua kali tersebut sebesar Rp.110.000.000.

Belum diketahui jenis mobil dan sistem sewa yang dilakukan seperti apa, upaya konfirmasi yang dilakukan hingga saat ini belum mendapatkan respon. 

Untuk diketahui seperti yang telah ditulis sebelumnya Satpol PP kabupaten Bangkalan menghabiskan anggaran setengah Miliar lebih untuk belanja seragam. Anggaran tersebut bersumber dari APBD kabupaten Bangkalan tahun anggaran 2024. 

Seragam yang menghabiskan anggaran sebesar Rp. 523.940.000 diketahui untuk pengadaan seragam Perlindungan Masyarakat atau Linmas.

Anggaran senilai 523.940.000 itu digunakan untuk pengadaan total 6.164 seragam sehingga harga persatu seragam sebesar 85.000 per seragam. 

Tidak diketahui pasti seperti apa bentuk dan jenis seragamnya karena hingga berita ini ditulis upaya konfirmasi yang dilakukan belum mendapatkan tanggapan dari kepala Satpol PP kabupaten Bangkalan. (Hasin)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1,780 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA