Terlibat Laka Lantas, Warga Batuan Meninggal di TKP

Polisi saat melakukan olah TKP.

SUMENEP, Lingkarjatim.com – Joni Rachman (29), Seorang warga Desa Batuan, Kecamatan Batuan, Sumenep meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Kabupaten, Desa Kebunagung, Kecamatan Batuan, Selasa (16/07) malam.

Dia meninggal dunia setelah mengalami tabrak lari dengan kendaraan yang tidak diketahui identitasnya.

“Korban meninggal di TKP,” kata AKP Widiarti, Kasubag Humas Polres Sumenep, Rabu (17/07).

Kejadian itu bermula saat korban yang mengendarai sepeda motor melaju dari arah Kecamatan Batuan menuju arah Kota Sumenep.

Korban melaju dengan kecepatan tinggi untuk mendahului kendaraan didepannya yang juga tidak diketahui identitasnya.

“Korban melaju dengan kecepatan tinggi kemudian mendahului kendaraan yang searah didepannya, sedangkan dari arah berlawanan melaju Mobil yang tidak diketahui identitasnya,” tambahnya.

Kata Widi, kendaraan yang melaju searah dengan korban diduga terlalu ke kanan. Sehingga tidak cukup ruang bagi korban ataupun mobil yang melaju dari arah berlawanan untuk menghindari tabrakan yang terjadi di badan jalan sebelah kanan.

“Kendaraan yang didepan korban berjalan terlalu kekanan, sehingga tidak tersedia ruang gerak yang cukup hingga terjadi tabrakan dengan mobil yang tidak diketahui identitasnya yang melaju dari arah berlawanan,” jelasnya.

Atas kejadian itu, Polisi melakukan olah TKP, mengamankan barang bukti, memeriksa saksi-saksi diantaranya Sugeng Hariyanto, warga Desa Kebunagung, dan Sidiq Purnomo, warga Desa Pabian, Kecamatan Kota Sumenep.

“Kami juga memintakan visume jenazah di RSUD Sumenep,” tukasnya. (Lam/Lim)

Leave a Comment