Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 17 Dec 2019 08:57 WIB ·

Sudah Lulus Tes, 655 Pegawai PPPK Bangkalan Tak Kunjung Dapat SK


Sudah Lulus Tes, 655 Pegawai PPPK Bangkalan Tak Kunjung Dapat SK Perbesar

Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pendayagunaan Sumber Daya Aparatur (BKPSDA) Bangkalan Ari Murfianto

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Sebanyak 655 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Bangkalan masih harap-harap cemas.

Pasalnya, pasca dinyatakan lulus seleksi pada awal tahun 2019 lalu, hingga kini mereka belum mendapatkan SK dari pemerintah pusat.

Menurut Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pendayagunaan Sumber Daya Aparatur (BKPSDA) Bangkalan Ari Murfianto, salah satu penyebab lambannya turunnya SK untuk PPPK karena regulasi penggajian masih belum jelas.

“Sampai saat ini, belum ada peraturan yang mengatur tentang gaji PPPK itu, jadi masih ditangguhkan,” ujar dia saat dikonfirmasi, Selasa (17/12).

Ari juga menyampaikan, rekrutmen PPPK itu berbeda dengan rekrutmen CPNS, sebab, kebutuhan formasi PPPK di daerah belum diketahui.

“Formasinya belum diketahui, tapi sudah harus melakukan rekrutmen, kan jadi dilema,” kata dia.

Ari menjelaskan, persoalan itu tidak hanya terjadi di Bangkalan saja, melainkan seluruh indonesia yang melaksanakan rekrutmen PPPK juga mengalami nasib yang sama.

“Ini sekala nasional, bukan hanya Bangkalan saja,” kata dia..

Ari berharap, pemerintah pusat secepatnya memberikan kepastian kepada PPPK yang dinyatakan diterima, agar nasib PPPK itu tidak terus digantung.

“Mudah-mudahan pemerintah pusat segera bertindak, agar PPPK itu segera mendapatkan kejelasan,” ucap dia. (Moh Iksan)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Suaminya Dibunuh di Depan Anaknya, Istri Korban Menangis Didepan Hakim

25 September 2024 - 11:23 WIB

Bapenda Bangkalan Belanjakan Hampir Seratus Juta Rupiah untuk Beli Pita Printer 

25 September 2024 - 11:09 WIB

Deklarasi Kampanye Damai KPU, Pj Bupati Bangkalan Sayangkan Tempat Duduk Masing-masing Paslon

25 September 2024 - 07:40 WIB

Gelar Deklarasi Kampanye Damai, KPU Bangkalan Ajak Masyarakat Hindari Berita Hoax dan Jangan Mudah Terprovokasi

25 September 2024 - 06:56 WIB

Horeee, PNS Boleh Menghadiri Kampanye Paslon Bupati dan wakil Bupati Bangkalan

24 September 2024 - 22:19 WIB

Pilkada Bangkalan Masuk Tahap Krusial, Bawaslu: Kemaren Sembunyi-sembunyi Sekarang Silahkan Dimanfaatkan

24 September 2024 - 14:08 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA