Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 13 Jun 2022 16:55 WIB ·

RTH Disebut Proyek Siluman, Berikut Penjelasan Sekda Sampang


RTH Disebut Proyek Siluman, Berikut Penjelasan Sekda Sampang Perbesar

SAMPANG, Lingkarjatim.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sampang membantah dugaan proyek Jalan Lingkar Wijaya yang disebut proyek siluman oleh Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat beberapa waktu lalu.

Pasalnya, Jalan Lingkar Wijaya yang ada didalam pengerjaan proyek pembangunan Ruang Terbuka Hijau (RTH) berupa Taman Trunojoyo Sampang, sebelumnya sudah dilakukan pembahasan dengan wakil rakyat sesuai dengan tahapan dan ketentuan yang berlaku.

“Pelaksanaan proyek RTH Taman Trunojoyo dan Jalan Lingkar Wijaya Kusuma Sampang itu sudah sesuai tahapan,” kata Sekda Kabupaten Sampang Yuliadi Setiawan, Senin (13/6/2022).

Dijelaskannya, proyek RTH Taman Trunojoyo dan Jalan Lingkar Wijaya Kusuma masuk di ranah DLH dan DPUPR. Dua kegiatan tersebut sudah direncanakan oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait yang kemudian menjadi Rencana Kegiatan Anggaran (RKA). Setelah menjadi RKA yang dibahas oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) bersama OPD, bahkan Bupati juga ikut membahas.

Kemudian, RKA tersebut masuk ke tahap berikutnya yakni dimasukan ke DPRD untuk dibahas di masing-masing komisi sesuai mitra kerjanya untuk dikoreksi. Setelah ada koreksi maka kembali dibahas di badan anggaran.

“Itu tahapannya, jadi dimana letak kesalahannya bahkan disebut siluman, pembahasannya jelas dan sesuai sesuai dengan tahapan yang ada,” tambahnya.

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Perbaikan Jalan Rusak Masih Terhambat Aset PT. KAI, Pj Bupati Bangkalan Lakukan Ini

23 April 2024 - 15:14 WIB

Memperingati Hari Bumi, PJ Bupati Bangkalan Ajak Masyarakat Buang Sampah Pada Tempatnya 

22 April 2024 - 15:22 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA