RSUD Bangkalan Dapat Bantuan Ventilator, Bupati Minta Dimaksimalkan

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Syamrabu Kabupaten Bangkalan mendapatkan bantuan 2 Ventilator dari Provinsi Jawa Timur sebagai upaya percepatan penanganan Covid-19 di Bangkalan.

Direktur RSUD Syamrabu Bangkalan, dr. Nunuk Kristiani mengatakan, bantuan 2 Ventilator itu nantinya akan dioperasikan setelah pihak uji fungsi RSUD mendapatkan tutorial pengoperasiannya.

“Nanti akan dijadwalkan pelatihannya bersama dengan Rumah Sakit yang mendapatkan batuan serupa,” kata dia.

Dia juga mengatakan, bantuan tersebut nantinya akan menjadi penunjang ruang ICU yang dilengkapi penyedot virus khusus pasien Covid-19.

“Kita memang sedang menyiapkan ruang ICU bagi pasien Covid-19 yang berat,” kata dia.

Sementara itu, Bupati Bangkalan R Abdul Latif Amin Imron meminta seluruh jajaran Dinas Kesehatan maupun RSUD Syamrabu untuk memanfaatkan bantuan itu secara maksimal, terutama dalam penanganan covid-19.

Dia juga meminta agar terus melakukan upaya dan terobosan baru untuk pencegahan dan sekaligus melakukan penanganan kepada masyarakat Bangkalan yang terdampak covid-19.

“Kami berharap dengan upaya tersebut, penyebaran virus covid-19 di Kabupaten Bangkalan dapat diminimalisasi,”. (Moh Iksan)

Leave a Comment