Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 9 Aug 2018 09:30 WIB ·

Relawan Sungai Apresiasi PUPR Anggarkan Partisipasi


Jihadudin Ansori Ketua relawan sungai Kabupaten Sampang Perbesar

Jihadudin Ansori Ketua relawan sungai Kabupaten Sampang

Jihadudin Ansori Ketua relawan sungai Kabupaten Sampang

SAMPANG, Lingkarjatim.com – Relawan sungai Kabupaten Sampang bentukan Pemerintah Daerah (Pemda), sangat mengapresiasi Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Sampang, terkait penganggaran miliyaran rupiah dana partisipasi masyarakat penanggulangan banjir 2018.

Berdasarkan dokumen pelaksanaan anggaran (DPA) PUPR Sampang TA 2018, kegiatan peningkatan partisipasi masyarakat dalam penanggulangan banjir senilai Rp.1.194.950.000.

Jihadudin Ansori Ketua relawan sungai Kabupaten Sampang saat ditemui sangat mengapresiasi penganggaran partisipasi masyarakat dalam penanggulangan banjir di Kabupaten Sampang, sehingga hal ini bisa mempercepat penyadaran masyarakat secara aktif bisa bersama-sama untuk menjaga lingkungan sungai dalam penanggulangan banjir.

“Anggaran partisipasi masyarakat tersebut bisa benar-benar tepat sasaran dan efektif, karena selama ini kami di relawan sungai benar-benar sukarela tanpa ada honor bulanan, bahkan tahun 2017 lalu kami bersama 1000 relakan mulai dari masyarakat dan pemerintah daerah melakukan aksi bersih-bersih sungai, namun kegiatan tersebut saat ini tidak ada kabar kelanjutanya,” terang Jihadudin, Kamis (9/8/2018).

Lanjut Jihadudin pada tahun 2017 lalu, pihaknya sempat diintruksikan badan penanggulangan bencana daerah (BPBD) Sampang, agar membuat sosialisasi pada tingkat sekolah dan RT di Kecamatan Kota Sampang.

“Kami relawan Sampang yang dibentuk Bupati sudah membuat skedul kegiatan tersebut. namun rencana itu tidak ada kejelasan hingga saat ini,” pungkasnya. (Hol/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL