Pilwabup Pamekasan Molor Hingga 2 Jam Lebih

Sebagian Anggota DPRD Pamekasan Mulai Masuk Ruang Sidang Paripurna. (Foto: Supyanto Efendi)

PAMEKASAN, Lingkarjatim.com – Pemilihan Pengganti Antar Waktu (PAW) Wakil Bupati Pamekasan yang molor hingga dua jam lebih, Senin (28/3/2022).

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pamekasan, Tabri S Munir mengatakan, kegiatan sakral itu seharusnya dimulai tepat waktu. Dimana, jadwal Pilwabup tersebut harusnya dimulai pukul 09.00 WIB.

“Nyatanya, hingga pukul 11.10 WIB kondisi ruang sidang masih legang dan hanya terlihat hanya sebagian anggota DPRD dari 45 Anggota DPRD Pamekasan yang datang,” ucapnya.

Pada pemilihan Wabup Pamekasan tersebut, sejumlah petugas pengamanan dari satuan Polres Pamekasan dan Kodim Pamekasan terlibat aktif melakukan pengamanan dan sterilisasi area gedung DPRD Pamekasan.

Meski terdapat aksi demo yang dilakukan oleh puluhan warga Pamekasan dengan membentangkan poster dan melakukan orasi menggunakan pengeras suara, area gedung DPRD Pamekasan terlihat legang, karena  massa aksi tertahan blokade pengamanan.

Leave a Comment