SAMPANG, Lingkarjatim.com – Petugas kebersihan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Mohammad Zyn Kabupaten Sampang, Jawa Timur digegerkan dengan adanya penemuan mayat janin kelamin laki-laki di toilet RSUD setempat, Selasa (29/8/2023).
Saat dikonfirmasi Kasi Humas RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang, Wiwin membenarkan informasi tersebut. Bahkan kata dia, penemuan mayat janin itu membuat kaget para perawat dan dokter di Unit Gawat Darurat (UGD) rumah sakit setempat.
Adapun penemuan janin bayi kelamin laki-laki itu sebelumnya diketahui oleh petugas kebersihan saat membersihkan kamar mandi. Diketahui sekitar jam 07:30 pagi hari ini.
“Iya benar mas sekitar jam 07:30 tadi petugas menemukan janin bayi di toilet, tepatnya dalam kloset,” tuturnya.
Menurutnya, atas insident itu pihak rumah sakit langsung melaporkan ke Polres Sampang untuk ditangani lebih lanjut. Dan untuk saksi sudah dimintai keterangan.
“Kami langsung melaporkan ke Polisi. Polisi masih menyelidiki. Jadi, kasus ini kami serahkan semuanya ke Polisi,” imbuhnya.
Sementara Kasat Reskrim Polres Sampang, AKP Sukaca SH, melalui Ipda Muammar Amin membenarkan adanya peristiwa tersebut, dan sudah menerima laporan dari Pihak RSUD dr. Mohammad Zyn Kabupaten Sampang sekitar jam 09:00 Wib pagi.
“Kami langsung mendatangi RSUD untuk memastikan dan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Kami sudah melakukan penyelidikan, dan mengantongi beberapa bukti. Jadi, kami masih akan mendalami kasus ini,” pungkasnya. (Jamaluddin/)