Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 10 Dec 2018 12:26 WIB ·

Penghasilan Tak Cukup, Pria Ini Jualan Sabu-Sabu


Penghasilan Tak Cukup, Pria Ini Jualan Sabu-Sabu Perbesar

Tersangka Ahmad Aam

SIDOARJO, Lingkarjatim.com – Mengaku kurang mencukupi kebutuhan sehari-hari, Ahmad Aam (33), warga Desa Kalitengah RT 6 RW 1, Kecamatan Tanggulangin terpaksa menjual barang haram narkoba jenis sabu. Akibatnya ia harus berurusan dengan polisi dan mendekam di penjara.

pengungkapan salah satu jaringan narkoba bermula dari informasi masyarakat terkait penyalahgunaan sabu-sabu yang dilakukan tersangka.

“Kami dapat info tersangka ini sering menerima pesanan sabu-sabu,” kata Kasat Resnarkoba Polresta Sidoarjo Kompol Sugeng Purwanto saat dikonfirmasi wartawan, Senin (10/12/2018).

Berbekal dari informasi tersebut kata Sugeng, polisi langsung bergerak melakukan pemantauan terhadap tersangka. Saat itu diketahui tersangka sedang berhenti di pinggir jalan di Desa Sugihwaras, Candi.

“Anggota sudah curiga dengan gerak-gerik tersangka, lalu anggota mendatangi dan amankan tersangka,” terangnya.

Tersangka pun baru mengakui perbuatanya saat diintrogasi jika memang hendak menyerahkan sabu-sabu ke seorang pemesan. Tersangka mengaku menyimpan poket sabu-sabu lainya di kamar kosnya. Saat itu juga, tersangka langsung dikeler ke kamar kosnya di Desa Sugihwaras.

“Kami temukan dua poket sabu-sabu disembunyikan di dalam kotak carger,” imbuhnya.

Tersangka mengaku jadi pengecer barang haram tersebut lantaran sebagai pekerja kuli bangunan masih kurang mencukupi kebutuhannya.

“Tarsangka ditahan di Mapolresta dan mengamankan barang bukti, untuk penyelidikan lebih lanjut,” tukasnya. (Mam/Atep/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Perbaikan Jalan Rusak Masih Terhambat Aset PT. KAI, Pj Bupati Bangkalan Lakukan Ini

23 April 2024 - 15:14 WIB

Memperingati Hari Bumi, PJ Bupati Bangkalan Ajak Masyarakat Buang Sampah Pada Tempatnya 

22 April 2024 - 15:22 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA