Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 27 Sep 2018 13:59 WIB ·

Mubes IWO Sumenep, Dari Kekisruhan Hingga Kesepahaman


Suasana mubes IWO Perbesar

Suasana mubes IWO

Suasana mubes IWO

SUMENEP, Lingkarjatim.com- Ikatan Wartawan Online (IWO) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Sumenep menggelar Musyawarah Bersama (Mubes) di salah satu rumah makan di Jl. Pahlawan No 15 Karangduak, Sumenep, Kamis (27/9/2018).

Sesaat setelah dimulai, Musyawarah Bersama Ikatan Wartawan Online (IWO) DPD Sumenep tersebut sempat diwarnai kekisruhan. Penyebabnya, belum ada kesepahaman diantara masing-masing anggota IWO, terutama mengenai orientasi dari dibentuknya IWO itu sendiri, utamanya DPD IWO Sumenep.

Untuk mecegah terjadinya kisruh yang lebih panjang, maka seluruh kuli tinta yang melakukan Mubes tersebut sepakat untuk membuat pakta integritas yang harus menjadi kesepakatan bersama, dan menjadi acuan orientasi DPD IWO Sumenep dalam jangka panjang.

Lebih lanjut, Musyawarah yang sempat berjalan alot itu, sepakat untuk memilih pimpinan baru, yang diharapkan mampu untuk menjadi penggerak roda organisasi demi keberlangsungan DPD IWO Sumenep kedepan.

Akhirnya dalam voting tertutup yang dilakukan, terpilih Trisno Surya dari Pojokkiri.co sebagai pemimpin baru dari 4 kandidat yang sempat berkompetisi.

Berikut 7 pakta integritas yang disepakati tersebut :

1. IWO siap mengcanter berita Hoax
2. IWO Sumenep siap untuk saling bersinergi demi tugas wartawan menjaga pilar Demokrasi
3. IWO Sumenep hadir bukan semata – mata untuk kekuasaan, namun untuk menjungjung tinggi kesetia kawanan wartawan Online
4. IWO Sumenep siap mengampanyekan Peradaban yang memuliakan kemanusian
5. IWO Sumenep siap menjunjung tinggi etika Jurnalis dalam kerja – kerja Jurnalistik
6. IWO Sumenep adalah pintu dan jembatan wartawan Online sebagai Laboratorium Jurnalistik
7. IWO harus yang terdepan dan tercepat dalam menangkap isu kekinian. (Lam/Atep/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Didukung Tokoh dan Ulama, KH Makki Nasir Mantap Maju Ketua PWNU Jatim 

26 July 2024 - 12:46 WIB

Bersumber dari DD, PJU di Desa Banyumas Telan Anggaran Ratusan Juta

26 July 2024 - 10:13 WIB

Pemkab Sidoarjo Janji Jembatan Kedungpeluk Segera Dibangun

24 July 2024 - 19:27 WIB

Meninggal 2023 Lalu, Makam Warga di Sampang Dibongkar

24 July 2024 - 14:41 WIB

Pemecatan Dianggap Diskriminatif, Fathur Rosi Gugat Lima Instansi Sekaligus

23 July 2024 - 13:04 WIB

Pembangunan Taman Desa Banyumas Habiskan Ratusan Juta, Kondisinya Memprihatinkan

23 July 2024 - 08:40 WIB

Trending di LINGKAR DESA