Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 9 Jan 2020 11:05 WIB ·

KPK Ingatkan Kepala Daerah Soal Perizinan Bagi Investor


KPK Ingatkan Kepala Daerah Soal Perizinan Bagi Investor Perbesar

Ketua KPK Firli Bahuri

SURABAYA, Lingkarjatim.com – Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri, mengingatkan agar kepala daerah tidak bermain-main khususnya dalam perizinan investasi. Ia meminga bupati/wali kota membuka pintu dan mempermdah investasi masuk ke wilayahnya.

“Tolong jangan pernah bermain-main dalam perizinan, apalagi mempersulit perizinan. Presiden sudah katakan, buka karpet merah bagi para investor yang akan membuka lapangan pekerjaan,” kata Firli, saat menjadi nara sumber pada Rapat Koordinasi dan Sinergi Penyelenggaraan Pemerintahan di Provinsi Jatim tahun 2020, di Grand City, Surabaya, Kamis (9/1/2020).

Firli menegaskan, ada beberapa fokus KPK di lapangan. Salah satunya terkait pelayanan publik dan tata niaga adalah salah satu strategi nasional pemberantasan korupsi (Stranas PK). Sehingga, kata Firli, pihaknya tidak ingin ada kepala daerah terjerat kasus karena bermain-main dalam perizinan, yang akhirnya terjadi suap.

Selain itu, pengelolaan keuangan negara dan penegakan hukum serta reformasi birokrasi juga menjadi fokus KPK. Firli pun kembali meminta kepala daerah berhati-hati dalam menjalankan roda pemerintahan.

“Dalam menetapkan APBD, jangan ada uang ketok palu. Saya mohon maaf betul, jangan terjadi dan tidak boleh terjadi uang ketok palu itu. Jangan sampai terjadi di Jatim. Sekali lagi saya ulangi, tolong kepala daerah agar tidak main-main dalam hal ini,” ujarnya.

Firli juga meminta agar kepala daerah tidak bermain dalam rotasi jabatan di lingkungannya. Firli berharap rotasi jabatan di lingkungan Pemda bisa dilaksanakan transparan, tanpa ada jual beli jabatan.

“Tolong untuk rotasi-rotasi jabatan dilaksanakan transparan, dan diikuti oleh seluruh pegawai yang memiliki kompetensi. Jangan ada deal-deal tertentu,” kata Firli. (Amal Insani)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL