Komisi D Rekomendasikan Gedung SDN Kemayoran 1 Direnovasi

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Komisi D DPRD Bangkalan merekomendasikan kepada pemerintah kabupaten Bangkalan agar merenovasi gedung Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kemayoran 1.

Hal itu diungkapkan Ketua Komisi D, Nur Hasan usai melakukan inspeksi mendadak (sidak) di SDN Kemayoran 1, Senin (21/09).

Nur Hasan mengatakan, sidak itu dilakukan guna mengetahui kepastian informasi yang diterimanya dari masyarakat dan wali murid SDN Kemayoran 1 yang menyatakan gedung lantai dua SDN itu sudah tidak layak digunakan.

“Ternyata benar, berdasarkan hasil kajian teknis, lantai di lantai dua itu sudah turun hingga 7 cm. Karena itu kami rekomendasikan agar gedung itu segera diperbaiki,” ujar dia.

Selain itu, Nur Hasan juga mengatakan, gedung dua lantai yang terdiri dari lima ruang kelas itu harus mendapatkan perhatian dari pemerintah, sebab jika dibiarkan maka akan sangat berbahaya bagi siswa dan guru.

“Setidaknya diberi rangka baja untuk memperkuat itu, karena kalau dibongkar total rasanya tidak mungkin, karena kita hidup di masa pendemi dengan segala keterbatasan anggaran. Dari hasil analisa konstruksinya tadi setiap ruangan membutuhkan sekitar Rp 117 juta,” kata dia.

Sementara itu, Kepala SDN Kemayoran 1 Hj Nurhayati Eka mengatakan, gedung itu memang sudah tidak layak digunakan, karena selain sudah turun 7 cm, lantai yang berada di lantai dua sudah bergoyang saat diinjak.

Dia juga mengatakan, gedung itu dibangun sekitar 15 tahun yang lalu sebelum dia menjadi kepala sekolah yang terletak di tengah kota Bangkalan itu. Tapi saat dia menjadi kepala sekolah di sana 9 tahun lalu, gedung itu sudah harus diperbaiki.

“Kami harap dengan kedatangan DPR ke sekolah kami bisa membawa perubahan di sekolah kami, karena sekolah kami hanya kelihatannya yang bagus karena kami merawatnya, padahal pada kenyataannya butuh perbaikan,” ucap dia. (Moh Iksan)

Leave a Comment