Jelang Mudik Lebaran, Dishub Sumenep Lakukan Uji Kesiapan Armada Mudik

Kasatlantas Polres Sumenep saat memimpin langsung pemeriksaan armada bus

SUMENEP, Lingkarjatim.com – Bekerjasama dengan BNNK dan Satuan Polisi Lalu Lintas, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sumenep lakukan uji kesiapan terhadap armada mudik.

Dinas Perhubungan melakukan pemeriksaan terhadap seluruh eleman kesiapan mudik, diantaranya tes urine terhadap awak armada bus dan uji layak jalan angkutan umum.

“Dalam hal ini Pemerintah melalui Dinas Perhubungan melakukan uji kesiapan angkutan lebaran dan mudik, untuk memastikan seluruh armada yang akan digunakan untuk angkutan lebaran layak jalan,” ungkap Kadishub Sumenep, Sustono.

Lebih lanjut, Sustono mejelaskan bahwa uji kesiapan itu akan dilakukan bagi seluruh armada angkutan lebaran dan mudik di Sumenep, baik jalur laut, udara, maupun darat.

“Sementara ini kita lakukan terhadap angkutan darat (Bus), untuk bus kita sudah lakukan 3 (tiga) pemeriksaan, untuk bus sendiri akan berlangsung sampai nanti sore, karena kedatangannya banyak yang terlambat, sementara untuk jalur laut dan udara akan dilakukan berikutnya,” tambahnya.

Sementara itu, Kasatlantas Polres Sumenep mengatakan dalam pemeriksaan uji layak jalan yang dilakukan terhadap bus ditemukan ada bus yang tidak memenuhi persyaratan untuk layak jalan.

“Sementara kita lakukan pemeriksaan terhadap beberapa bus yang akan berangkat, kita menemukan ada bus yang tidak memenuhi persyaratan untuk jalan, karena alat pemadam ringan (apar) yang ada isinya kosong” Ungkap Kasat Lantas Polres Sumenep, AKP. Eka Anggraina.

Pantauan di lokasi, bus yang tidak memenuhi persyaratan, dilarang untuk jalan demi menjaga keamanan dan kenyamanan penumpang. (Lam/Lim)

Leave a Comment