Gelombang Besar Luluh Lantakkan Tangkis Laut di Desa Sejati

Warga bergotong royong perbaiki tangkis laut yang rusak akibat hantaman ombak besar

SAMPANG, Lingkarjatim.com – Tangkis laut yang menjadi pelindung pemukiman warga yang tinggal di pesisir pantai Desa Sejati, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang di luluh lantakkan terjangan ombak, Senin Malam (24/12/2018).

Hal itu membuat warga setempat risau. Sebab tidak hanya tangkis laut tersebut yang di hantam gulungan ombak besar, melainkan lahan reklamasi milik warga setempat juga di luluh lantakkan.

Bahkan lahan ternak udang windu milik warga setempat juga jembol hingga mengalami kerugian ratusan juta rupiah.

“Kejadianya hampir bersamaan dengan tsunami di selat Sunda kemarin, saat itu ombak warna putih suaranya bergemuruh dan akhirnya merusak tangkis laut kami,” kata Sahrul (30) warga setempat, Selasa (25/12/2018).

Sementara, untuk mengantisipasi kerusakan tangkis laut agar tidak semakin parah, warga setempat mulai bergotong royong untuk memperbaiki tangkis laut.

“Kalau dibiarkan bisa semakin rusak dan kami berharap tsunami sekala kecil ini tidak terulang lagi,” ujar Siri sembari mengangkat batu-batu tangkis laut yang jebol.

Hingga berita ini ditulis warga di pesisir pantai Desa Sejati, masih memperbaiki tangkis laut dan kerusakan kerusakan akibat ombak besar beberapa waktu lalu itu. (Hol/Atep/Lim)

Leave a Comment