Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 20 Sep 2018 08:47 WIB ·

DPT PSU Pilkada Sampang Berbeda dengan DPT Pemilu 2019


Addy Imansyah komisioner KPU Sampang divisi teknis dan perencanaan data, Perbesar

Addy Imansyah komisioner KPU Sampang divisi teknis dan perencanaan data,

Addy Imansyah Komisioner KPU Sampang Divisi Teknis dan Perencanaan Data

SAMPANG, Lingkarjatim.com – KPU Sampang telah menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilu tahun 2109 yaitu sebanyak 822.945 orang. Sedangkan untuk DPT Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Sampang saat ini masih dalam proses Pencocokan dan Penelitian (Coklit).

Addy Imansyah komisioner KPU Sampang Divisi Teknis dan Perencanaan Data mengatakan jumlah DPT PSU Pilkada Sampang akan berbeda dengan jumlah DPT Pemilu 2019.

“Penggunaan DPT Pileg-Pilpres 17 April 2019, jelas akan berbeda dengan PSU Pilkada Sampang nanti pada 27 Oktober 2018,” ujarnya, Kamis (20/9/2018).

Ia beralasan secara aturan yang digunakan berbeda. Seperti contoh warga Sampang secara usia pada 17 April 2019 sudah cukup bisa menggunakan hak suaranya, tetapi pada Pilkada PSU belum cukup usianya untuk memilih.

“Meski begitu DPT PSU Pilkada nantinya akan menjadi referensi untuk mengkoreksi DPT Pileg-Pilpres 2019 perbaikan pasca PSU,” imbuhnya.

Berdasarkan jadwal, tahapan pemutahiran DPT PSU Pilkada Sampang dimulai pada 20 September hingga penetapan DPT nanti 24 Oktober 2018. (Hol/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Didukung Tokoh dan Ulama, KH Makki Nasir Mantap Maju Ketua PWNU Jatim 

26 July 2024 - 12:46 WIB

Bersumber dari DD, PJU di Desa Banyumas Telan Anggaran Ratusan Juta

26 July 2024 - 10:13 WIB

Pemkab Sidoarjo Janji Jembatan Kedungpeluk Segera Dibangun

24 July 2024 - 19:27 WIB

Meninggal 2023 Lalu, Makam Warga di Sampang Dibongkar

24 July 2024 - 14:41 WIB

Pemecatan Dianggap Diskriminatif, Fathur Rosi Gugat Lima Instansi Sekaligus

23 July 2024 - 13:04 WIB

Pembangunan Taman Desa Banyumas Habiskan Ratusan Juta, Kondisinya Memprihatinkan

23 July 2024 - 08:40 WIB

Trending di LINGKAR DESA