DPRD Pamekasan Dukung Tuntutan Demo HMI

Demo HMI Cabang Bangkalan

PAMEKASAN, Lingkarjatim.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pamekasan mendukung tuntutan peserta demo mahasiswa, Selasa (18/9/2018).

Aksi demo tersebut digelar didepan kantor DPRD Pameksan dengan membawa tuntutan menolak rezim Jokowi.

Dengan lemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar, tingginya impor serta naiknya harga BBM membuat mahasiswa yang tergabung dengan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Pamekasan harus turun jalan.

“Selain itu kami minta terhadap DPRD Pamekasan supaya bisa merekomendasikan terhadap Menteri Agama RI supaya mencabut surat edaran penggunaan pengeras suara di Masjid dan Musholla,” ucap Ahmad Hokim koordinator aksi.

Selain itu peserta demo juga meminta supaya menegakkan supremasi hukum dan menggugat kebijakan terkait berkembangnya Tenaga Kerja Asing (TKA) di Indonesia.

Sementara Ketua Komisi 1 DPRD Pamekasan, Ismail, yang menemui peserta demo saat itu mengatakan, bahwa dirinya selalu mendukung atas tuntutan yang tidak pro rakyat.

“Kami DPRD Pamekasan selalu mendukung perjuangan yang membela rakyat dan akan menolak kebijkan-kebijakan yang tidak pro rakyat,” ucap Ismail. (Rul/Atep/Lim)

Leave a Comment