Diduga Ada Pemotongan, Warga Kompak Menolak Bantuan Ayam

PAMEKASAN, Lingkarjatim.com – Masyarakat Desa Larangan Luar Kecamatan Larangan Pamekasan menolak bantuan ayam yang merupakan program Kementerian Pertanian di tahun 2019, karena bantuan tersebut tidak lengkap dan terindikasi ada pemotongan.

“Masyarakat disini kompak tidak mau menerima bantuan ayam tersebut sampai ada kandang dan bantuan lainnya lengkap,” ungkap Haerus Saleh warga setempat, Kamis (28/11/2019).

Penolakan yang dilakukan penerima rumah tangga miskin pertanian (RTMP) dikarenakan kandang dari Unit Pengelola Keuangan Kelompok (UPKK) Desa Larangan Luar belum diterima oleh penerima manfaat dari bantuan tersebut.

Logikanya, lanjut Haerus Saleh, seharusnya kandang ayam didatangkan terlebih dahulu maka baru setelah itu ayamnya.

“Karena apabila ayamnya datang lebih awal sementara kandangnya belum ada, lantas mau ditaruh dimana ayam tersebut,” paparnya.

Kepala Desa (Kades) Larangan Luar Akh. Farizi menyatakan info tersebut tidak benar, sementara program tersebut merupakan program lanjutan dari Pj Kades Gufron di Desa Larangan Luar.

“Itu program lanjutan mantan Pj Kades Gufron, jadi untuk lebih jelasnya coba hubungi beliaunya,” kata Farizi. (Supyanto)

Leave a Comment