Menu

Mode Gelap

HUKUM & KRIMINAL · 17 Oct 2017 06:32 WIB ·

Diduga Ada Motif Iri, Tempat Wisata Ini Dibakar Orang Tak Dikenal


Diduga Ada Motif Iri, Tempat Wisata Ini Dibakar Orang Tak Dikenal Perbesar

Salah satu gardu yang dibakar di tempat wisata BLB

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Bukit Lampion Beramah (BLB) yang berada di Kampung Baramah, Desa Daleman, Galis, Bangkalan dibakar oleh oknum yang tak dikenal. Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis malam (12/10/2017).

Akibat kejadian tersebut, destinasi wisata baru di Kabupaten Bangkalan itu harus ditutup selama dua hari untuk melakukan perbaikan.

Yuniato selaku pengelola BLB mengatakan sebelum adanya kejadian pembakaran gubuk di atas bukit tersebut terdapat isu bahwa bukit tersebut sering menjadi tempat mesum para pasangan muda-mudi.

“Kejadianya pas bedug maghrib tiba kamis malam, saya tegaskan isu itu hoax, kita tetap memantau setiap titik kok,” terangnya, Selasa (17/10/2017).

Ditanya soal pembakaran tersebut pihaknya masih belum mengetahui secara pasti. Tetapi dirinya menduga ada oknum yang iri terhadap pengelolaan BLB.

“Kita belum tahu siapa pelakunya, dan apa motif pembakaran ini,” imbuhnya.

Pihaknya mengaku telah melaporkan kejadian itu ke pihak Kepolisian setempat guna menindaklanjuti pengrusakan tersebut. Namun menurutnya pihak kepolisian belum bisa menemukan pelaku pelaku karena kurang barang bukti.

“Kata polisi saya gak punya bukti nyata. Cuma kata orang-orang sekitar rumah banyak yang mengatakan waktu kejadian ada seseorang turun dari bukit tergesa-gesa,” ungkapnya.

Selain wisata alam tersebut sempat tutup, pihaknya juga mengalami kerugian sebesar tiga juta rupiah akibat tindakan pembakaran itu.

“Kerugian kisaran kurang lebih tiga juta dan sempat tutup dua hari, tapi sekarang beroperasi lagi, semoga para pengunjung tidak termakan isu yang tidak benar,” Harapnya. (Zan/Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Upacara Hardikans, Disdik Sampang Mengajak Semua Elemen untuk Mewujudkan Mutu Pendidikan yang Lebih Baik

4 May 2024 - 13:29 WIB

Tarif Harga Dasar Air Tanah di Sampang Naik yang Awalnya 350 Sekarang 3000 Per Kubik, Ternyata Ini Penyebabnya

4 May 2024 - 07:24 WIB

Bermodal Kedekatan dengan Gus Halim Iskandar, Mas Umam Percaya Diri Akan Mendapatkan Rekom Calon Wabup Sidoarjo

3 May 2024 - 22:33 WIB

Mantan Bupati Probolinggo Kembali Tersandung Kasus, Kali Ini Diduga Menerima Gratifikasi dan Pencucian Uang

2 May 2024 - 18:00 WIB

7 Kali Berturut-turut Raih WTP dari BPK, Pj Bupati: Semoga Menjadi Motivasi

2 May 2024 - 17:56 WIB

Beda Keterangan Pj Bupati dan Plt Kepala Disdag Bangkalan, Pedagang Pasar Ancam Demo Besar-besaran

2 May 2024 - 15:04 WIB

Trending di LINGKAR UTAMA