Bertandang ke Stadion Teladan, Arema FC Pulang dengan Kepala Tertunduk

SPORT, Lingkarjatim.com – Pertandingan lanjutan Gojek Liga 1 2018 PSMS vs Arema FC berakhir dengan kemenangan tuan rumah, Sabtu (26/5/2018). Bermain di Stadion Teladan, Medan, PSMS berhasil melumat Arema FC dengan skor 2-0.

Dua gol kemenangan PSMS di borong Wilfried Yessoh pada babak pertama. Meskipun demikian, Arema FC sebagai tim tamu lebih dulu mendulang peluang, tepatnya pada saat laga baru memasuki menit kelima.

Melalui umpan sepak pojok Balsa Bozovic yang menyusur tanah, Hendro Siswanto melepaskan tendangan keras dari luar kotak pinalti. Sayangnya, tendangannya masih melambung tinggi diatas gawang.

Tuan rumah PSMS tak mau tinggal diam, di menit ke-14 mereka mendapat peluang, berawal dari kesalahan Bagas Adi Nugroho saat menguasai bola, alhasil Abdul Aziz berhasil merebut bola dan melepaskan tendangan dari luar kotak pinalti.

Sayang tendangannya masih terlalu lemah sehingga dengan mudah di tangkap penjaga gawang Arema FC Joko Ribowo.

Berselang dua menit, tuan rumah kembali mengancam gawang Arema melalui Rienaldi Lobo, namun sayang sundulannya masih melambung jauh diatas mistar gawang tim tamu.

Tuan rumah terus menekan pertahanan tim tamu, pada menit ke-32, umpan silang dari Frest Butuan diteruskan dengan sundulan kepala Wilfried Yessoh. Sayang lagi-lagi bola melebar di sisi kanan gawang Arema.

Akhirnya tuan rumah memecah kebuntuannya di menit ke-43, Wilfried Yessoh yang berdiri bebas menerima bola rebound hasil dari tendangan Joko Ribowo sebelum akhirnya dengan mudah menceploskan bola ke gawang tim tamu. Tuan rumah unggul 1-0.

Tak puas dengan satu golnya, Yessoh kembali mencatatkan namanya di papan skor pada injury time. Penyerang tuan rumah ini lagi-lagi memanfaatkan bola muntah hasil tendangan Legimin Raharjo, sepakan kerasnya membuat gawang tim tamu beegetar. Tuan Rumah unggul 2-0, bertahan hingga turun minum.

Dimenit ke-65 pada babak kedua, tuan rumah kembali membuat pertahanan tim tamu klimpungan. Beruntung tendangan Frest Butuan dari sisi kiri kotak pinalti masih melebar.

Semenit kemudian, Frest lagi-lagi membuang peluang emas. Umpan sepak pojok Legimin Raharjo tidak diteruskan dengan sempurna, sundulannya masih menyisir tiang atas gawang Arema.

Peluang emas terus menghampiri Frest, namun sayang tendangannya dari luar kotak pinalti di menit ke-69 masih bisa digagalkan Joko Ribowo.

Tim tamu yang terus menerus mendapat tekanan dari tuan rumah mencoba bangkit dan balik menyerang, tiga menit berselang Rivaldi Bawou melepaskan tendangannya, namun sayang bola dengan mudah ditangkap oleh Dhika Bayangkara.

Keasikan menyerang, tuan rumah hampir menambah koleksi golnya melalui Sedney Urikhob pada menit ke-74. Tapi tendangan kerasnya yang menghujam gawang tim tamu di anulir wasit karena Sedney dianggap terlebih dahulu berada di posisi ofside.

Jual beli serangan diantara kedua tim terus berlangsung. Tapi hingga peluit berakhirnya laga ditiup oleh wasit, skor 2-0 untuk tuan rumah tetap bertahan.

Susunan pemain:

PSMS Medan: Dhika Bayangkara; Jajang Sukmana, Reinaldo Lobo, Muhammad Roby, Amarzukih; Legimin Raharjo, Abdul Aziz, Dilshod Sharofetdinov; Antoni Putro Nugroho, Frets Butuan, Wilfried Yessoh.

Cadangan: Ahmad Fauzai, Gusti, Roni, Erwin Ramdani, Fredyan, Choiril, Sadney Urikhob.

Arema FC: Joko Ribowo; Hanif Sjahbandi, Bagas Adi Nugroho, Purwaka Yudi, Zaenuri; Hendro Siswanto, Ahmet Atayev, Balsa Bozovic, Syaiful Indra; Dedik Setiawan, Rivaldi Bawuo.

Cadangan: Utam Rusdiana, Jefri, Juan Revi, Ricky Ohorella, Ridwan, Hardianto.
(Atep/Lim)

 

Leave a Comment