Berikut 74 Desa yang Akan Ikut Pilkades Serentak Pamekasan 2021

PAMEKASAN, Lingkarjatim.com – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pamekasan akan digelar, pada hari Senin, 20 September 2021 mendatang.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Pamekasan, Achmad Faisol mengatakan bahwa ada 74 desa yang akan ikut Pilkades serentak tahun ini.

“Dari 74 desa tersebut tersebar di 13 kecamatan,” ucapnya.

Berikut 74 desa yang akan ikut Pilkades serentak Pamekasan 2021,

Untuk kecamatan Pamekasan ada 5 desa, diantaranya Desa Teja Barat, Desa Jalmak, Desa Bettet, Desa Panempan dan Desa Nyalabu Laok.

Kecamatan Larangan ada 7 desa, diantaranya Desa Trasak, Desa Tentenan Barat, Desa Grujugan, Desa Montok, Desa Taraban, Desa Duko Timur dan Desa Kaduara Barat.

Kecamatan Pademawu ada ada 6 desa, diantaranya Desa Sumendangan, Desa Padelegan, Desa Tanjung, Desa Majungan, Desa Murtajih dan Desa Buddagan.

Kecamatan Galis sedikitnya ada 4 desa, diantaranya Desa Artodung, Desa Bulat, Desa Tobungan dan Desa Pandan.

Kecamatan Proppo ada 11 desa, diantaranya Desa Karang Anyar, Desa Batu Kalangan, Desa Gro’om, Desa Pangtonggal, Desa Samiran, Desa Lenteng, Desa Pangorayan, Desa Mapper, Desa Panaguan, Desa Tattangoh dan Desa Badung.

Kecamatan Pegantenan sedikitnya ada 4 desa, diantaranya Desa Bulangan Branta, Desa Tanjung, Desa Bulangan Barat dan Desa Pasanggar.

Kecamatan Palengaan sedikitnya ada 4 desa, diantaranya Desa Poto’an Daya, Desa Rombuh, Desa Angsanah dan Desa Poto’an Laok.

Kecamatan Pasean sedikitnya ada 3 desa, diantaranya Desa Sana Tengah, Desa Sana Daya dan Desa Batokerbuy.

Kecamatan Tlanakan ada 6 desa, diantaranya Desa Bandaran, Desa Larangan Tokol, Desa Tlesah, Desa Ceguk, Desa Gugul dan Desa Larangan Slampar.

Kecamatan Batumarmar ada 5 desa, diantaranya Desa Bujur Timur, Desa Bujur Barat, Desa Tamberru, Desa Batu Bintang dan Desa Lesong Daya. (Supyanto Efendi).

Leave a Comment