Puskesmas Teja Dapat Banyak Bantuan APD Bukan Dari Pemerintah

    PAMEKASAN, Lingkarjatim.com – Di masa pandemi akan memunculkan banyak orang berjiwa sosialis. Tenaga medis Puskesmas Teja Kabupaten Pamekasan mengalaminya. Mereka mendapat cukup bantuan APD dari perorang dan lembaga non pemerintah.

    “Alhamdulillah, dalam kondisi seperti sekarang ini yakni untuk melawan covid-19 banyak orang yang peduli kinerja tenaga medis dengan membantu kami melalui APD yang diberikan kami secara gratis,” ucap Plt. Kasubag TU Puskesmas Teja, Abu Bukhari, (27/04/2020).

    Ia membeberkan siapa saja yang sudah memberikan APD terhadap Puskesmas Teja, diantaranya Ikatan Dokter Indonesia (IDI), PBNI, Tukang Jahit, Lapas Kelas II A Pamekasan dan dari masyarakat lainnya.

    “Alhamdulillah sudah banyak APD yang ada disini dan itu semua belum yang dari Pemerintah, kalau untuk yang dari pemerintah sistemnya pengadaan,” paparnya.

    dia mengucapkan banyak terimakasih atas semua bantuan itu. “karena melalui bantuan ini sama halnya dengan membantu mencegah penyebaran Covid-19,” imbuhnya.

    Baca Juga :  Soal Kluster Perusahaan, Legislatif Desak Pemkab Sumenep Perketat Pengawasan

    Sementara Kepala Lapas II A Pamekasan, Hanafi menyampaikan bahwa upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19 merupakan tanggung jawab kita bersama.

    “Dengan begitu rasa peduli kami serta tanggung jawab kami dalam upaya mencegah penyebaran covid-19 diterapkan dengan cara memberi APD terhadap tenaga medis salah satunya di Puskesmas Teja,” kata dia.

    (Supyanto Efendi)

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here