Menu

Mode Gelap

LINGKAR UTAMA · 1 May 2018 00:44 WIB ·

Saat Anggota Legislatif Dapil Madura Absen ke Acara FGD, Ketua Ikama Nerbang dari Jakarta


Ketua Ikama H Rawi (kanan) dan Ketua DPM H Ahmad Zaini (kiri) Perbesar

Ketua Ikama H Rawi (kanan) dan Ketua DPM H Ahmad Zaini (kiri)

Ketua Ikama H Rawi (kanan) dan Ketua DPM H Ahmad Zaini (kiri)

BANGKALAN, Lingkarjatim.com – Saat Universitas Trunojoyo Madura (UTM) menggelar acara Focus Group Discussion (FGD) Pembangunan Madura, Senin (30/4/2018), tak satupun anggota DPR RI dan DPRD Jatim Dapil Madura yang datang.

Beda halnya dengan Ketua Ikatan Keluarga Madura (Ikama) H Rawi. Meski saat ini ia menetap di Jakarta, ketika mendapat undangan dari UTM ke acara FGD Pembangunan Madura, ia rela nerbang naik pesawat untuk hadir ke acara tersebut.

Menurut H Rawi hal itu ia lakukan karena sejak dulu ia berkomitmen untuk pembangunan Madura.

“Meskupun saya berada di Jakarta saya tetap peduli dengan Madura,” ujarnya.

Sementara itu, menanggapi tidak datangnya semua Anggota Legislatif Dapil Madura dan komitmen H Rawi untuk Pembangunan Madura, Direktur Lingkar Jatim, Aliman Harish menyebut hal itu adalah perbedaan dari orang yang memang peduli Madura dengan orang yang hanya bicara peduli Madura.

“Jelas terlihat perbedaannya disitu siapa yang benar-benar komitmen dan siapa yang hanya bicara komitmen,” ujarnya, Selasa (1/5/2018).

Untuk itu ia mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ketua Ikama H Rawi yang telah menyempatkan datang jauh-jauh dari Jakarta untuk hadir ke acara FGD UTM yang bekerjasama dengan Lingkar Jatim.

“Juga untuk Ketua DPM H Ahmad Zaini saya ucapkan terima kasih atas kedatangannya,” pungkasnya. (Lim)

Facebook Comments Box
Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jelang Pilkada, PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Bangkalan 2024

24 April 2024 - 17:32 WIB

Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir

24 April 2024 - 17:24 WIB

Halalbihalal dengan Wartawan, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Gaungkan Peduli Lingkungan

23 April 2024 - 19:52 WIB

Terjerat Kasus Korupsi, Mantan Bupati Malang RK Akhirnya Bebas Bersyarat

23 April 2024 - 16:37 WIB

Pelantikan ASN Sidoarjo Cacat Prosedur, Sekda : Saya Mohon Maaf

23 April 2024 - 16:15 WIB

Tabrak Mobil Tronton, Suami Istri Pengendara Honda Vario Meninggal Dunia

23 April 2024 - 15:42 WIB

Trending di HUKUM & KRIMINAL