Dukung Keindahan Kota, PAC GP Ansor Panji Menanam Bunga di Ruas Jalan

PAC GP Ansor Kecamatan Panji saat menanam bunga di sepanjang ruas jalan

SITUBONDO, Lingkarjatim.com – Para pemuda yang tergabung dalam Gerakan Pemuda (GP) Ansor dan Banser kecamatan Panji, Situbondo melakukan aksi tanam bunga di sepanjang Jl Basuki Rahmat, Panji. Aksi pada Minggu pagi (11/3/2018) ini juga diikuti oleh komunitas pemuda pencinta lingkungan di Situbondo.

Wakil ketua PAC Ansor Kecamatan Panji Basridatul Fauzi yang didampingi sekretaris PAC Ansor Ahmad Taufiq menyatakan bahwa aksi tanam bunga dilakukan sebagai aksi nyata cinta keindahan.

“Ini kami lakukan sebagai bentuk kepedulian kecintaan kami kepada keindahan kota dan lingkungan. Kami yakin kalau ini dirawat dengan cara yang benar akan menambah cantik kota dan bikin mata yang memandangnya terpesona,” ujarnya.

Pihaknya menargetkan nantinya semua ruas jalan yang ada di Situbondo akan diupayakan ditanami bunga.

” Tujuannya agar para pengguna jalan merasa nyaman dan tenang setelah melihat indahnya bunga yang kami tanam,” tambahnya.

Sekretaris Umum GP Ansor Johantono yang hadir bersama jajaran pimpinan cabang di tengah berlangsunya kegiatan tersebut berharap seluruh PAC Ansor yang ada di Situbondo bisa melakukan hal serupa.

“Yang dilakukan PAC Panji adalah contoh kegiatan yang mengawali peduli keindahan. Saya berharap sahabat-sahabat yang lain di semua kecamatan bisa melakukannya dan manfaatnya bisa dirasakan masyarakat nanti,” tuturnya.

Ia juga menambahkan agar pihak terkait ikut serta dalam merawat tanaman yang ada. “Kepada semua masyarakat saya mengajak agar ikut serta menjaga tanaman yang ada untuk keindahan kota tercinta dan menghimbau kepada pihak terkait dalam hal ini dinas terkait agar melakukan perawatan bersama-sama sehingga bunga yang ditanam bisa bertahan dan berbunga,” pungkasnya.

Pantauan di lapangan, aksi tanam bunga ini di mulai pukul 06.00 Wib. Setidaknya ada 1000 bunga dengan tiga macam bunga, kertas kenikil dan bunga matahari. (yad/lim)

Leave a Comment